Menulis Tanpa Ide!!!

banyak diantara kita yang sebenarnya sanggup menjadi seorang penulis, namun kadanng terkendala dengan pemikiran "tidak punya ide untuk tulisan"

yap memang Ide adalah hal yang paling penting dalam menulis, karena dengan adanya ide maka tulisan kita akan lancar seperti air yang mengalir (sungai kalee pake mengalir). tapi  bila ide tak datang, tulisan jadi tersendat dan kita pun seperti orang bodoh sambil bengong melihati layar komputer.

sebenarnya tanpa idepun kita bisa menulis, soalnya kalau menunggu ide baru nulis mungkin lama baru kita bisa menulis seperti yang terjadi pada blog ku ini. sekian lama terhenti hanya karena tidak punya ide, padahal banyak ide yang mucul di kepalaku berputar-putar seperti burung dalam serial kartun, tapi masalahnya ide muncul seringkali disaat yang tidak tepat seperti ketika aku lagi dalam perjalanan, disaat aku lagi sibuk bekerja atau yang extreem ide itu muncul malah disaat aku merenungi nasib di dalam bilik kecil yang kalau orang Malaysia bilang namanya "Bilik Merenung" (tau kan maksudnya ap?)

yah kalau sudah begitu pasti ideku akan jadi uap yang hilang bila terkena matahari, kadang kalau ada kertas sering ku akali dengan menulis dikertas cuma masalahnya kadang kertas itu sering hilang setiap aku selesai menuliskan ide tersebut, jadilah aku tetap tak bisa menulis. (hahaha). kembali ke topik diatas "menulis tanpa ide", ada beberapa hal yang bisa kita lakukan agar masih bisa menulis walau tanpa ide.

pertama, ketika ide muncul sebaiknya kita segera menuliskan ide tersebut pada buku saku atau kertas yang kita temukan dan kemudian menyalinnya dengan rapi setelah tiba dirumah sehingga kitapun bisa menulis meski ide itu sudah hilang. untuk itu kita mesti menyiapkan buku saku kemanapun kita pergi, bisa juga menyimpan tulisan itu di ponsel atau gadget apapun yang kita punya. atau kalau memang kondisi tidak memungkinkan seperti ketika didalam "bilik termenung" bisa juga memakai tisu toilet, itupun kalau tidak jijik. hee

kedua, mungkin kita bisa mencari ide dengan cara blogwalking membaca tulisan-tulisan yang tersedia banyak di blog-blog orang asal jangan langsung main copas. biasanya setelah membaca beberapa blog kita langsung punya ide tulisan, ini bukan plagiatisme karena biasanya ide yang muncul itu agak berbeda dengan apa yang ada di blog yang kita baca. nah selanjutnya terserah kita dalam mengembangkannya.

ketiga, bisa juga kita membaca biografi penulis-penulis hebat yang kadang sering menginspirasi kita untuk menulis.

keempat, bila memang benar-benar kosong ide maka tulislah apapun meski kita lagi tidak punya ide, karena biasanya setelah menulis beberapa baris maka ide akan muncul dengan sendirinya, contohnya ya tulisan ini, awalnya aku lagi tidak punya ide mau menulis apa tapi akhirnya ide muncul setelah nulis satu paragraf diatas sono.

jadi jangan halangi kegiatan menulis kita hanya karena alasan klasik "lagi tidak punya ide"
semoga apa yang aku tulis ini bermanfaat. mohon maaf bila banyak kekurangannya karena aku bukan penulis handal dan lagian aku "LAGI TIDAK PUNYA IDE"

This entry was posted in

Leave a Reply

Jangan Lupa tinggalkan Komentar ya